Jumat, 22 Desember 2017

Buku Saku UN 2018 SMP, SMA, SMK Resmi Dari BSNP

Buku Saku UN 2018 SMP, SMA, SMK Resmi Dari BSNP ini merupakan file terbaru yang akan sangat berguna khususnya untuk Panitia Ujian Nasional berkenaan dengan permasalahan teknis pada pelaksanaan ujian yang tidak bisa anda dapatkan dalam POS UN yang sudah anda baca. Dalam pelaksanaan Ujian Nasional (UN) Tahun 2018 nanti terdapat beberapa perubahan, antara lain Perluasan Pelaksaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) hingga ke pendidikan kesetaraan, Perubahan peran LPMP, Sanksi dan Pelanggaran pada pelaksanaan Ujian Nasional, dan Proses sosialisasi Ujian Nasional.


Lihat juga beberapa file atau informasi penting lainnya yang berhubungan dengan kegiatan Ujian Nasional (Berbasis Komputer) khususnya untuk pihak yang terlibat dalam pelaksanaannya:
  1. Juknis Pendataan Calon Peserta UN Tahun 2018
  2. POS UN SMP SMA SMK Tahun 2018
  3. Kisi - Kisi UN Tahun 2018
  4. Jadwal Penyelenggaraan Ujian Nasional Tahun 2018

Buku saku “Tanya Jawab Ujian Nasional (UN)” ini disusun oleh Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) dan Badan Penelitian dan Pengembangan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Balitbang Kemdikbud) dengan tujuan untuk memberikan informasi yang jelas serta ringkas tentang pelaksanaan Ujian Nasional (UN) Tahun Pelajaran 2017/2018. Dengan hadirnya buku saku UN ini, diharapkan dapat membantu upaya sosialisasi kebijakan UN Tahun Pelajaran 2017/2018 untuk mencapai sasaran dengan baik dan dapat meningkatkan kualitas pelaksanaan UN Tahun Pelajaran 2017/2018 sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan mutu pendidikan nasional.

Dalam buku saku ini akan memberikan jawaban dan penjelasan terkait dengan apa-apa yang mungkin dan umum ditanyakan baik itu dari pelaksana, peserta maupun pihak lain yang terkait. adanya Buku Saku Ujian Nasional (UN) Final Untuk SMP/ MTs, Paket B/ C, SMA/ MA dan SMK Tahun ajaran 2017/2018 pastinya akan memperjelas tata cara dan penyelenggaraan UN yang akan diujikan nanti.

Berikut ini beberapa hal yang ada dalam Buku Saku UN Tahun ajaran 2017-2108:
  1. Kebijakan Umum Ujian Nasional (UN)
  2. Tujuan dan manfaat UN 
  3. Kriteria Kelulusan peserta didik 
  4. Pelaksanaan UN 2018 
  5. Akreditasi 
  6. Bahan Ujian Nasional 
  7. Naskah Soal dan Lembar Jawaban Ujian Nasional (LJUN) 
  8. Penempatan Peserta Didik dalam Ruang Ujian 
  9. Waktu Pelaksanaan UN 
  10. UN susulan 
  11. Pengawas UN 
  12. Peran LPMP 
  13. Perbandingan UN 2017 dengan UN 2018 
  14. Pelanggaran dan Sanksi


Diharapkan dengan artikel tentang "Buku Saku UN 2018 SMP, SMA, SMK Resmi Dari BSNP" ini dapat membantu anda dalam membuat persiapan pelaksanaan Ujian Sekolah Nasional Tahun Pelajaran 2017/2018. Kritik dan Saran sangat saya harapkan demi kemajuan blog ini dimasa yang akan datang. Blog ini menyediakan berbagai Kisi Kisi dan Soal untuk persiapan Ujian Nasional, USBN, dan UNBK semua jenjang sekolah.
Load disqus comments

0 komentar